HUKUM & KRIMINALPESAWARAN

Duel Maut Di Pasar Gedongtataan, Seorang Pedagang Tewas

Pesawaran – Akibat pertikaian yang melibatkan dua orang pria yang terjadi di Pasar Gedongtataan, Kabupaten Pesawaran, satu diantaranya menjadi korban hingga meninggal dunia bersimbah darah.

Peristiwa terjadi pada Sabtu (11/11/2023) pagi sekitar pukul 09.00 WIB, ketika seorang terduga pelaku yang membawa senjata tajam secara tiba-tiba menyerang korban yang sedang berada di lapak dagangnya.

“Ya mas, jadi pelaku secara tiba-tiba datang menghampiri korban, setelah itu mereka berkelahi dan pelaku menikam korban secara membabi buta hingga korban meninggal dunia,” kata Yuda, salah satu masyarakat setempat yang sedang berbelanja di lokasi kejadian.

Menurut Yuda, para pengunjung pasar dan pedagang setempat tidak berani melerai perkelahian tersebut lantaran pelaku yang membawa senjata tajam.

“Perkelahian itu terjadi di depan orang banyak, tapi tidak ada yang berani melerai pertikaian mereka karena pelaku membawa senjata tajam. Kami tidak tahu sebab pelaku dan korban berkelahi, namun yang kami tahu keduanya saling mengenal,” timpalnya.

Sementara, Kapolres Pesawaran AKBP Maya Henny Hitijahubessy, yang diwakili Kasat Reskrim Polres Pesawaran AKP Supriyanto Husin, mengatakan pihak kepolisian tengah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

“Korban diketahui bernama Aan (47) merupakan warga kebon jarak Desa Sukadadi, Kecamatan Gedongtataan, Kabupaten Pesawaran. Saat ini jenazah korban telah di bawa kerumah sakit,” pungkasnya. (egy)

What's your reaction?

Related Posts

Load More Posts Loading...No More Posts.