CAKRALAMPUNG.COM – Kepala Sekolah (Kepsek) SDN 1 Bumi Nabung Baru, Kecamatan Buminabung, Lampung Tengah (Lamteng), Suradiman, S.Pd.,SD., terus berupaya meningkatkan mutu dan kualitas sekolah penggerak bagi siswa/i.
SDN 1 Buminabung Baru ini adalah salah satu sekolah penggerak, dan satu satunya yang ada di kecamatan tersebut.
Saat ditemui di kantornya, Suradiman mengatakan bahwa, dirinya berupaya untuk pembinaan guru dari awal penyusunan kurikulum sekolah penggerak /prototip membentuk visi dan misi, juga mengadakan whorshop stakeholder yang ada di sekolah.
“Upaya program ini yang terdiri dari dewan guru kepsek, tenaga pendidik dan komite di sekolah.
Juga sarana dan prasarana dewan guru seperti leptop, WiFi dan semuanya memang sudah di siapkan semua, begitu juga untuk perlengkapan anak didik,” ungkapnya (22/1/2022).
Tujuan untuk menciptakan atau membentuk kreatifitas siswa, Ia memiliki siswa Pancasila.
“sesuai dengan profil saya menciptakan pelajar pancasila, dan untuk profil pancasila itu ada enam yang harus di terapkan bagi siswa didik saya yaitu pancasila, kearipan lokal, bernalar, kebinekaan global, kreatif, kemandirian,” terang Suradiman.
Salah satu yang sudah diterapkan adalah kearipan lokal karena di daerahnya ada singkong. Yang menjadi salah satu andalan komuditas di daerah itu.
“Untuk itu saya mengajak anak didik saya dan dewan guru untuk membuat kripik singkong.
Dengan tujuan melatih anak anak supaya berkreatif. Untuk proses dari awal sampai akhir anak anak membuat sendiri,” jelasnya.
“Harapan saya semoga kedepan anak didik saya lebih mendalam menguasai apa arti pelajar PANCASILA,” pungkas dia. (hjd/asf)