Cakralampung.com (Tulang Bawang) – Camat Banjar Agung L. Fandhi Ahmad Zia, STP, M. SI melaksanakan arahan Bupati Tulangbawang Hj Winarti dengan melakukan penghijauan di sepanjang Jln. Ronggo Lawe, Kamis (13/1).
Pada penghijauan tersebut, Camat Banjar Agung didampingi oleh Sekcam Banjar Agung, Uspika Kecamatan Banjar Agung, Kepala Kampung, Kepala BPK dan warga masyarakat sekitar.
Dengan menanam 700 batang Kelapa Hybrida yang ditanam di sepanjang jalan Ronggolawe oleh masyarakat Kampung Dwi Warga Tunggal Jaya dan Kampung Tunggal Warga.
Saat kegiatan berlangsung Fandhi mengatakan penghijauan ini kita lakukan guna untuk memelihara lingkungan sekitar kita agar tertata dengan baik, serta bibit batang kelapa yang ditanam ini pohonya tidak terlalu tinggi.
“Selain batang yang pendek sehingga cocok untuk ditanam di pekarangan rumah dan penghijauan jalan, kelapa jenis ini juga mempunyai kemampuan dalam beradaptasi dengan baik di berbagai lahan baik lahan pasir maupun lahan gambut,” kata Fandhi.
Lanjut penanaman bibit ini produknya juga tergolong tinggi sehingga bisa bermanfaaat bagi masyarakatnya.
“Tak hanya itu, produktivitasnya pun tergolong tinggi sehingga hal ini menjadi hal yang sangat menguntungkan bagi masyarakat sekitar,” lanjutnya.
Disisi lain masyarakat juga berterimakasih kepada Pemerintah Tulangbawang atas bantuan yang telah diberikan ke Kampung Dwi Warga Tunggal Jaya serta Kampung Tunggal Warga, dengan melalui 25 Program Bergerak Melayani Warga (BMW).
“Terimakasih atas bantuan bibit kelapa hybrida kepada Bupati Tulangbawang, dengan melalui 25 program beliau di dalamnya termasuk bantuan bibit pertanian juga sekaligus membantu dalam tata kelola penghijauan dan juga manfaat kelapa hybrida yang dirasa berpotensi menciptakan multipier efect sehingga berguna bagi masyarakat,” ucap Yono salah satu warga yang berada di lokasi penghijauan. (RDS)